Jumat, 18 Maret 2011
Sarapan pisang, menurunkan berat badan & menambah kesuburan
Banyak cara dilakukan untuk bisa menurunkan berat badan. Tapi bila Anda ingin menurunkan berat badan dengan mudah dan cepat, diet pisang bisa menjadi salah satu pilihan tepat.
Diet pisang atau juga dikenal dengan morning banana diet pertama kali dirancang oleh seorang apoteker asal Jepang bernama Sumiko Watanabe. Awalnya, Watanabe ingin membantu suaminya Hitoshi untuk mempercepat metabolisme dan menurunkan berat badan.
Nama morning banana diet berasal dari porsi diet saat sarapan. Jadi Anda hanya makan pisang sebanyak apapun sambil minum air putih hangat saat sarapan.
Prinsipnya, setelah sarapan pisang di pagi hari, Anda dapat makan apapun kecuali makanan kaya lemak jenuh atau lemak trans saat makan siang dan makan malam.
Dilansir Livestrong, Sabtu (13/11/2010), pisang merupakan sumber pati yang resisten, yang merupakan produk sampingan dari konversi dari beberapa karbohidrat menjadi energi, yang bisa memaksa tubuh menggunakan lemak untuk menyimpan energi, bukkan karbohidrat.
Pisang juga merupakan sumber kaya nutrisi, yang dapat mengekang keinginan untuk makan makanan tidak sehat karena sudah merasa lebih puas jika kebutuhan gizinya terpenuhi.
Kandungan serat dan kadar vitamin C yang tinggi dalam pisang juga dapat mendukung penurunan berat badan dengan cepat.
Selain memiliki manfaat menurunkan berat badan, pisang diklaim juga berkhasiat untuk meningkatkan kesuburan pria.
Pisang yang hidup subur di iklim tropis basah dengan tanah lembab dan panas ini mengandung banyak magnesium, vitamin A, B1, C, serta protein yang sangat dibutuhkan pria untuk meningkatkan dan merangsang produksi sperma lebih banyak.
Zat-zat yang terkandung dalam pisang inilah yang diklaim bisa meningkatkan keseburuan. Kandungan asam amino L-arginine dan L-carnitine dapat meningkatkan produksi sperma, cocok untuk program memperbanyak keturunan,he..he..,,..iyo dak...iyo dak..
sumber:www.detikhealth.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar